Bandeng Bakar Bumbu Kacang untuk Makan Malam yang Menyenangkan

Setelah seharian capek kerja, sepertinya tidak salah bila memanjakan diri dengan menyantap menu makan malam yang spesial. Salah satu referensi dari County Food untuk menu makan malam yang menyenangkan adalah bandeng bakar bumbu kacang.

Meskipun bahan dan bumbu yang digunakan cukup banyak, tapi cara memasaknya tidak ribet seperti yang dibayangkan. Cukup mudah, dan hasilnya pasti enak dan lezat.

Counties bisa menikmatinya bersama suami dan anak-anak di rumah. Suasana kebersamaan itu bakal membuat hubungan Counties dan keluarga jadi lebih hangat dan menyenangkan.

Tak usah berlama-lama, ambil buku catatan dan catat dulu bahan dan bumbu yang harus disiapkan. Setelah itu, baru simak cara memasaknya.

//
Bahan untuk memasak bandeng bakar bumbu kacang:
1. 600 gram bandeng, bersihkan. Simak dulu tips menghilangkan bau amis pada ikan.
2. 200 mililiter santan kental yang dibuat dari 0,25 butir kelapa.
3. 100 gram selai kacang.
4. Minyak sayur untuk menggoreng dan menumis.

Bumbu bandeng bakar bumbu kacang:
1. Garam, gula pasir, dan lada putih bubuk secukupnya.
2. 5 sendok makan kecap manis.
3. Larutan air asam jawa yang dibuat dari 0,5 sendok teh asam jawa dan 1 sendok makan air putih, gunakan 1 sendok teh saja.

Bumbu yang dihaluskan:
1. 8 siung bawang putih.
2. 15 siung bawang merah.
3. 1,5 sendok teh terasi yang sudah digoreng.


Tips:
2. Bila ingin pedas, Anda boleh menambahkan cabai pada bumbu yang dihaluskan.


Cara masak ikan bandeng bakar bumbu kacang:
1. Balur ikan badeng dengan larutan air asam jawa, garam, dan lada putih bubuk, diamkan selama 10 menit supaya meresap.
2. Panaskan minyak sayur untuk menggoreng.
3. Masukkan ikan bandeng ke dalam minyak sayur panas, goreng sambil dibolak-balik sampai berkulit, angkat, tiriskan, sisihkan.
4. Panaskan 6 sendok makan minyak sayur untuk menumis.
5. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai harum dan matang.
6. Tuangkan santan dan tambahkan selai kacang, masak sambil diaduk sampai mengental dan meletup-letup, angkat.
7. Tambahkan kecap manis, garam, gula pasir, dan lada putih bubuk, aduk sampai larut dan tercampur rata.
8. Gunakan untuk merendam ikan bandeng yang tadi sudah digoreng, diamkan selama 20 menit supaya meresap.
9. Bakar ikan badeng sambil dioles sisa bumbu dan dibolak-balik sampai matang dan kecokelatan, angkat.
10. Pindah ke wadah saji, tambahkan pelengkap dan aneka sambal sesuai selera, ikan bandeng bakar bumbu kacang sudah siap untuk dihidangkan sebagai menu makan malam yang menyenangkan. Simak juga resep bandeng bakar tanpa duri oles madu atau resep bandeng goreng crispy tak khawatir tertusuk duri.

Bandeng bakar bumbu kacang untuk makan malam yang menyenangkan ini cukup untuk 3 porsi.

Subscribe to receive free email updates: