Maaf beberapa hari absen posting teman-teman..karena beberapa hari ini ada kerjasama dengan pihak luar, salah satunya menjadi Juri di salah satu event pemilihan produk UMKM se Jawa Tengah yang di selenggarakan Dinas Koperasi.
Jadi terinspirasi untuk menulis peluang Wirausaha. Jadi ayuk teman-teman di rumah..bisa kok kita berwirausaha di rumah..dan menghasilkan sesuatu dari rumah. Apa saja bisa, di mulai dari hal kecil, lama-lama akan berhasil jika kita tekuni dan pantang menyerah tapi ya.
Apalagi di tunjang oleh kemajuan tehnologi saat ini, di mana sudah sangat global pemasaran ya, jadi dengan jualan online, dll..kita bisa berusaha. Kemaren waktu menjadi juri di acara Lomba kreasi UMKM daerah, jadi ingin memberi motivasi lagi ke teman-teman..bahwa usaha sekecil apapun bisa di mulai dari rumah, dengan melihat potensi apa yang ada di daerah teman-teman.
Misal, di daerah teman-teman potensi bahan baku apa yang murah melimpah, ayuk di lirik, dan di karyakan menjadi sesuatu yang baru yang inovatif dan unik. Jika rasanya juga enak, sudah pasti bisa di terima oleh pasar. Untuk pemasaran, bisa di mulai dari orang-orang terdekat. Jika merasa tidak punya jiwa menjual secara langsung, bisa via online. Berjualan via online sangat cocok untuk orang yang lebih suka di rumah, bisa di sambi mengurus keluarga dan anak. Cuma memang harus punya komitmen yang kuat ya, jika berjualan online otomatis waktu akan banyak tersita, karena harus melayani pembeli tanpa mengenal waktu...seperti aku..hihi.
Jika sudah menemukan apa potensi yang ada di sekitar, segera saja mulai, tidak perlu ragu menunggu modal, dll..mulai dari kecil-kecilan dulu. Jika sudah di terima pasar, mulai dech mengurus legalitas usaha, misal perijinan ke dinas terkait, misalkan PIRT, dll. Cara mengurus PIRT, sudah pernah aku ulas di SINI. Jika legalitas usaha jelas dan sudah mengantungi ijin usaha kecil, kita jual secara onlinepun sudah tenang dan yakin.
Jika merasa produk yang kita buat punya ciri khas khusus, bisa di daftarkan hak Paten. Jika mau produk yang kita jual lebih di kenal luas, tapi nggak ada modal untuk ikut pameran khusus...mendaftar saja menjadi binaan Dinas-Dinas terkait yang mengurusi usaha kecil, misal Dinas Koperasi, Perdagangan, Pertahanan Pangan dll, yang biasa membina usaha kecil dan menengah. Di situ bisa nantinya akan mendapatkan kesempatan pelatihan khusus, kesempatan untuk mengikuti event pameran, lomba, dll.
Seperti kemaren event Lomba yang di adakan Dinas Koperasi Jawa Tengah, hadiahnya cukup besar untuk tambahan modal usaha, pemenang kesatu mendapatkan 15 juta...lumayan banget kan teman-teman. Nah...ayuk...semangat ya berwirausaha, tapi jangan langsung ingin untung besar ya jika berwirausaha, semua perlu proses hingga berhasil. Kuncinya selalu semangat dan pantang meyerah tentang apapun yang sedang kita kerjakan.
Sebenernya banyak foto-foto kemaren, tapi kok belum sempat mengedit, ah yang penting aku tulis dulu dech sedikit penyemangat untuk teman-teman yang mungkin sekarang lagi mikir mau resign dari kerjaan dan menekuni usaha...atau buat teman-teman ibu-ibu di rumah yang mau bantu-batu suami, ayuk semangat, pasti bisa....! Jika mau usaha kecil di bidang makanan, ada banyak resep di webku ya, silahkan di praktekan. Banyak kok teman-teman yang memulai usaha dari rumah memakai resep-resep dari aku, dan jalan lancar dari kecil-kecilan menerima pesanan sncak, catering rumahan, dll...aku malah ikut senang mendengarnya.